RESEP MURAH BERKHASIAT ( AIR TAJIN )
( RESEP YANG SERING SAYA PAKAI )
Merupakan hasil dari air saat kita memasak nasi. Anda pasti sering mendengar bahwa air tajin memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh manusia. Karena hal tersebut, Maka air tajin biasa digunakan sebagai minuman alami dalam menyuplai gizi bagi tubuh manusia.
Perlu anda tahu, Air tajin mengandung nutrisi alami seperti protein, lemak, abu, Vitamin B1, zat besi, karbohidrat, serta berbagai nutrisi alami lainnya. Sehingga dengan adanya beberapa nutrisi tersebut, Maka air tajin dapat dijadikan bahan alami dalam mencegah dan mengatasi beberapa penyakit yang ada.
Maka dari itu, ada baiknya jika anda saat memasak nasi memanfaatkan sebagian air tajin untuk menjaga kesehatan tubuh kita. Nah untuk lebih jelasnya, berikut beberapa manfaat dan khasiat yang didapat jika kita mengonsumsi air tajin.
Untuk Obat Diabetes dan Darah Tinggi
Beberapa ahli mengatakan bahwa air tajin ini mampu mengobati sakit diabetes dan tekanan darah tinggi. Tidak hanya itu, air dari memasak beras ini juga dapat membantu memproduksi antibodi yang akan menjaga sistem imunitas pada tubuh manusia.
Menghindarkan Anak dari Autisme
Tak pernah disangka, Bahwa ternyata dengan air tajin mampu menghindarkan anak dari autisme. Bila air tajin ini dikonsumsi oleh ibu hamil, Maka anak dalam kandungannya akan terhindar dari autisme. Hal tersebut dikarenakan air tajin mengandung zat penetral dari berbagai macam zat berbahaya.
Sebagai Pengganti ASI
Seperti yang telah dilakukan pada sebagian orang, Bahwa penggunaan air tajin sebagai air susu ibu itu memang benar, tetapi untuk nutrisi air ASI tidak ada yang dapat menggantikan. Oleh sebab itu ASI sendiri merupakan salah satu menu asupan paling penting untuk bayi, karena memiliki kandungan Kolostrum. Di dalam kolostrum terdapat banyak sekali protein, garam, mineral, nitrogen, vitamin A, anti bodi yang tinggi, dan sel darah putih. Selain itu, kolostrum juga rendah lemak dan laktosa.
Dapat Digunakan Untuk Diet
Kenapa bisa untuk diet?, Karena air tajin ini memiliki kandungan yang dapat melengkapi gizi dan kebutuhan tubuh, serta dapat memberi rasa kenyang bila dikonsumsi. Air tajin juga memiliki bermacam kandungan di antaranya enzim, antioksidan, mineral, dan Vitamin E.
CARANYA
Jika Anda ingin mendapatkan air tajin yang lebih berkualitas, masaklah nasi menggunakan panci dan jangan menggunakan rice cooker. Ada satu hal lagi yang perlu Anda perhatikan, bila Anda ingin menghasilkan air tajin perhatikan takarannya. Yakni masukkan 3 sendok beras dan masaklah dengan air sebanyak 5 gelas.
Namun jika Anda ingin membuat air tajin yang lebih banyak lagi, lipat gandakan beras dan air dengan takaran yang sama seperti di atas. Misalkan jika Anda memasak nasi dengan 6 sendok beras, maka gunakanlah air sebanyak 10 gelas.
Untuk orang dewasa tambahkan 1 sdm Madu murni .