JAHE MINUMAN SYURGA
Jahe Zingiber officinale
Namun yang lebih menarik, jahe adalah tumbuhan/tanaman yang namanya disebut-sebut Al-Quran dan juga digunakan oleh Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wassalam sebagai pengobatan.
Dari Abu Sa’id Al Khudri dia menceritakan: “Raja Romawi pernah menghadiahkan kepada Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wassallam satu karung jahe. Beliau memberikan kepada setiap orang satu potong untuk dimakan dan aku juga mendapatkan satu potong untuk kumakan.” (HR: Abu Nuaim).
Sementara Allah Subhanahu Wata’ala memujinya dalam salah satu surat yang bunyinya sebagai berikut;
ﻭَﻳُﺴْﻘَﻮْﻥَ ﻓِﻴﻬَﺎ ﻛَﺄْﺳًﺎ ﻛَﺎﻥَ ﻣِﺰَﺍﺟُﻬَﺎ ﺯَﻧﺠَﺒِﻴﻠًﺎ
“Di dalam surga itu mereka diberi minum segelas (minuman) yang campurannya adalah jahe.“ (QS: Al Insan (76 ) : 17 )
Para ulama berpendapat bahwa yang dimaksud di dalam ayat ini adalah minuman surga yang di campur zanjabil (jahe).
Dalam Tafsir Nurul Qur’an oleh Sayyid Kalam Faqih, beliau mengutip dari perkataan Ibnu Abbas bahwa: “Kenikmatan – kenikmatan yang telah disebutkan Allah dalam al Qur’an adalah yang namanya kita kenal. Misalnya, Dia menyebutkan “minuman segar di campur zanjabil”, zanjabil adalah nama untuk jahe, yaitu tanaman akar – akaran yang aromanya sangat disukai oleh orang Arab (Faqih, 2006 : 52).
Manfaat jahe bagi kesehatan yang merupakan rempah pilihan para ibu untuk dijadikan bumbu masak bagi kesehatan tubuh manusia karena kandungan senyawa berupa minyak atsiri yang salah satu khasiatnya adalah memberi kehangatan pada tubuh saat cuaca dingin di malam hari .
Jahe (Zingiber officinale ) adalah salah satu rempah berbentuk rimpan yang mudah ditemui di pasar tradisional Indonesia.
Jahe merupakan ramuan khusus yang layak di konsumsi. Selain sebagai penyedap teh di pagi hari, jahe merupakan rempah aajib yang dapat mengobati penyakit. Jahe bersifat anti-inflamasi sebagai obat alami untuk sakit maag. Hal ini juga efektif untuk mengatasi mual saat hamil, migrain, flu, sakit perut bahkan bisa mengatasi kram perut saat menstruasi.
Jahe juga sedang diteliti sebagai pengobatan yang efektif unutk ovarium dan kanker usus besar. Seperti yang telah ditemukan untuk menginduksi kematian sel pada sel kanker ovarium dan memperlambat pertumbuhan sel kanker kolorektal atau kanker kolon dan rektum.
Selain itu manfaat lain dari jahe adalah dapat meningkatkan sirkulasi darah dengan cepat. Minum iar jahe segar setiap hari dapat meningkatkan libido. Dalam beberapa penelitian juga menemukan sensasi pedas yang berasal dari jahe bisa membangkitkan gairah seksual dan bahkan menghirup bau jahe parut sudah cukup untuk menciptakan gairah seksual.
Manfaat jahe selain menghangatkan tubuh:
1. Menurunkan berat badan
Di dalam tubuh jahe berfungsi untuk melebarkan pembuluh darah menjadi panas tubuh. Di lain sisi TOGA ini hanya menyumbang sedikit kalori sehingga tidak mempunyai andil besar untuk menaikkan berat badan.
2. Menjaga kondisi jantun
Jika tubuh menyimpan banyak kolesterol dan minyak yang merupakan susunan dari lemak nabati dan hewani dapat meningkatkan risiko terkena penyakit jantung. Hubungannya dengan manfaat jahe karena di dalam tubuh memegang sebuah peran sebagai penurun kadar trigliserida dan kolesterol yang berlebih dalam tubuh.
3. Mengatasi mabuk perjalanan
Dengan minum wedang jahe sebelum bepergian jauh dengan menaiki kendaraan roda empat dapat mencegah mabuk perjalanan karena sifat-nya sebagai anti-mual.
4. Mengatasi gangguan pencernaan
Gangguan kesehatan yang menyerang sistem pencernaan seperti kram dan rasa sakit yang timbul menjelang haid dapat ditepis dengan minum air jahe secara rutin.
5. Mengatasi morning sickness
Ibu hamil terkadang mengalami mual pagi atau istilah populernya morning sickness karena pencernaan sedikit terganggu. Untuk mengurangi rasa mual tersebut Anda bisa minum kopi atau wedang jahe yang hangat setiap kali merasakan mual ketika bangun tidur.
6. Mencegah kanker usus
Salah satu universitas yang terdapat di Amerika Serikat mengabarkan bahwa rutin konsumsi makanan atau minuman yang berbahan dasar jahe dapat mencegah penyakit kanker koloretal (usus besar).
7. Mengobati sakit kepala
Seharian bekerja dapat memicu stres berlebih yang berisiko terserang penyakit lain. Maka dari itu sepulang ngantor coba santai di taman sambil menikmati hangatnya wedang jahe dan roti bakar, otak jadi lebih fresh dan tubuh terasa nyaman.
8. Mengobati alergi
Manfaat jahe sebagai anti-alergi, sebab di dalamnya terdapat kandungan senyawa yang efektif dalam mengurangi rasa gatal akibat alergi sekaligus mengobatinya.
9. Menghilangkan mual dan mengobati masuk angin
Masalah pada pencernaan terkadang membuat perut jadi mual ingin muntah, kondisi demikian juga kerap terjadi pada seseorang yang mengalami demam (masuk angin). Sebagai pertolongan pertama jangan langsung gunakan obat warung, cobalah minum air seduhan rimpang jahe agar lambung menjadi nyaman dan perut terhindar dari masalah seperti kram.
10. Mengobati penyakit rematik
Caranya dengan membakar dua rimpang jahe di atas api panas atau bara. Setelah itu tumbuk sampai halus, terakhir Anda aplikasikan pada bagian tubuh yang terkena rematik. Itulah manfaat jahe untuk mengobati rematik.
11. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Sumber Tanaman Herbal Tradisional Indonesia
Jahe Merah 100grm 45.000
Jahe Emprit 100gram 35.000
Belum onkir
Hub WA 082143474433