Resep Alami Untuk Penyakit Kronis
Bismillah segala puji bagi Allah yang telah menciptakan segala sesuatu di sekitar kita yang bermanfaat bagi ummat nya , tidak semua orang bisa mensyukuri nikmat Allah yang tersedia di sekitar kita , untuk keperluan sehari hari maupun untuk kesehatan tubuh kita , insya Allah sedikit memberikan tips kesehatan bagi anda yang sakit kronis belum kunjung sembuh ,mudah mudahan dengan resep herbal yang ada di sekitar kita tanpa membelinya akan bermanfaat dan kesembuhan anda insya Allah .
Di sekitar kita banyak di jumpai yang namanya benalu yang tumbuh di antara suatu pohon , benalu bisa menempel di banyak pohon , benalu juga bagi kita tidak ada manfaat nya bahkan kita buang begitu saja ,klo kita amati dan cermati bahwa Allah menciptakan sesuatu pasti ada manfaatnya serta melalui sebuah penelitian maka yang ada dalam daun benalu sangat banyak manfaatnya .
Benalu memang dikenal sebagai tanaman yang merugikan bagi tanaman yang ditimpanginya. Karena benalu memang memiliki sifat parasite. Namun, siapa sangka, di balik hal ini, dalam hal kesehatan benalu memiliki fungsi untuk kesehatan tubuh kita .
Benalu memiliki daun dengan jumlah yang tak sedikit. Daunnya berwarna hijau. Jumlah daun benalu ini akan bergantung dengan kemampuan dari benalu itu sendiri untuk menghisap makanan dari tanaman inangnya. Semakin banyak daun yang diproduksi oleh benalu maka hal ini menandakan bahwa benalu telah mampu menghisap makanan dengan optimal. Sebaliknya hal ini akan memberikan efek buruk pada pertumbuhan pohon inangnya.
Kemampuan menghisap makanan oleh benalu dilakukan oleh akar dari benalu itu sendiri. Akar benalu inilah yang menancapkuat di dalam pohon inang dan kemudian mencuri makanan tersebut. Akar ini akan masuk ke dalam jaringan pengangkut makanan tersebut kemudian mengambil makanan yang telah diproduksi oleh tanaman tersebut. Makanan yang seharusnya diedarkan ke seluruh jaringan pohon, kemudian diambil untuk pertumbuhan benalu.
Benalu yang kita pakai bisa benalu dari pohon jeruk, teh , cengkeh, ketepeng , mengkudu , jati , kayu putih , mangga ,sawo , kelor , akasia ,mahoni dan ribuan pohon yang tidak bisa saya sebutkan ....
Kita ambil contoh benalu belimbing dari daun dan batang benalu mengandung alkaloida, saponin, flavonoid dan tanin (Anonim, 1999). Benalu dari spesies Dendrophthoe mengandung glikosida kuersetin dll , secara impiris benalu belimbing bisa untuk mengobati seperti kanker , batuk , untuk nafsu makan , sakit diabet dll
Contoh yang lain adalah
benalu mangga yang mengandung tannin, flavanoid kuersetin, rutin, meso-inositol dan sebagainya.
Benalu mangga untuk mengobati sakit nyeri pinggang , kelenjar prostat , tumor , amendel ,tumor dll.
Senyawa-senyawa ini berfungsi mencegah, menghambat atau memperlambat pertumbuhan enzim DNA sel kanker. Benalu mangga sering dipakai obat tradisional untuk mengobati sejumlah penyakit serius.
Alhamdulillah sudah saya uji ke banyak para pasien dan Allah memberikan kesembuhan , di antara yang sering saya berikan resep memakai teh benalu adalah mengalami sakit kanker , tumor , kolesterol ,diabet , maag ,kesuburan rahim, keputihan dan masih banyak lagi penyakit yang di obati dengan teh benalu ini.
Semoga tulisan saya ini membuat kita semua sadar dengan adanya Allah meciptakan segala sesuatu itu pasti ada manfaat .
Barakallahufiikum
Seri Kesehatan
Posted by Bidang Kesehatan
Qolbun Neema
Spiritualitas & Intelektualitas